Racikan Pepaya Untuk Kesehatan
Cara meracik pepaya untuk ksehatan adalah seperti di bawah ini:
Mengatasi kapalan, tumit pecah-pecah, luka, panu, dan gigitan serangga
Caranya : Buah pepaya yang masih muda di haluskan(bisa juga di blender) kemudian di oleskan pada bagian yang di inginkan. Lakukan ini secara teratur hingga luka, gigitan serangga atau tumit yang pecah-pecah sembuh.
Mengatasi ubanan
Caranya : Ambil 30 gram biji pepaya untuk disangrai. Setelah itu lalu dihaluskan hingga menjadi bubuk. Biarkan selama beberapa saat. Setelah itu bersihkan. Lakukan sekali dalam seminggu.
Melancarkan ASI
Caranya : Ambil 30 gram daun pepaya, remas-remas lalu panaskan diatas api hingga layu. Setelah itu, tempelkan daun pepaya yang telah layu ke sekeliling payudara kecuali bagian putting selagi hangat.
Mengatasi rematik
Caranya : Ambil 30 gram akar pepaya 20 gram daun jeruk nipis, 15 gram sambiloto segar, 20 gram daun ketepeng china, 30 gram daun sirih segar, 5 buah cabai rawit, rendam semua bahan dalam alkohol 75 persen selama 7 hari kemudian peras dan saring airnya. Gunakan air bekas saringan untuk di gosokkan pada bagian yang sakit. Lakukan dua kali sehari.
Memperlancar buang air besar
Caranya : Gunakan 300 gram pepaya masak yang telah di kupas kulitnya. Rendam dengan air garam secukupnya lalu makan dua kali sehari.
mengatasi influinza
Caranya : Gunakan 20 gram biji pepaya, 10 garam jahe, 15 gram lempuyang wangi, dan siung bawang putih. Semuanya direbus dengan air 500 cc hingga tersisa 300cc. Tambahkan 2 sendok makan air jeruk nipis, madu secukupnya dan diminum tiga kali sehari sekali minum 100 cc.
Obat masuk angin
Caranya : Petik 60 gram daun pepaya, 20gram daun sembung, 10 gram jahe, tiga batang serah, 10 butir cengkeh, ½ sendok the jinten, 30 gram gula jawa. Rebus semua bahan dengan air sebanyak 800cc hingga tersisa 450 cc. Saring dan minum airnya tiga kali sehari. Sekali minum habiskan 150 cc.
Meningkatkan nafsu makan
Caranya : Gunakan 100 gram daun pepaya muda yang masih segar. Haluskan dan tambah 200 cc air masak dan saring. Tambahkan madu secukupnya lalu minum. Lakukan tiga kali sehari. (adit genie)
Post a Comment